peluang usaha

Rabu, 30 September 2009

Beberapa tips bisnis online buat para pemula

Mungkin anda sebagai pemula dalam memulai bisnis online akan merasa kebingungan dalam memulai, dari mana yang harus anda mulai dan kerjakan. Kata - kata tersebut pasti ada dalam benak para pemula bisnis online, disini saya akan memberikan beberapa trik yang mana dapat membantu anda dalam memulai bisnis online terutama para pemula.

Beberapa trik sederhana untuk memulai bisnis online bagi pemula :

1. Mulai berinvestasi kecil - kecilan
Sebagaimana dalam berbisnis kita harus siap mengeluarkan modal untuk memulai berbisnis online, hal ini berlaku juga untuk bisnis offiline.

2. Cari Guru atau Mentor
Dengan mencari mentor atau guru anda dapat belajar dan bertanya kepada mereka,khususnya anda akan bertanya dan belajar bisnis online dari mereka. Dengan belajar dengan orang yang sudah berpengalaman pasti anda akan mendapatkan banyak informasi dari yang berpengalaman.

3. Pengetahuan yang Cukup
Dengan berbekal pengetahuan yang cukup tentang bisnis online anda akan lebih siap dalam berbisnis online.

4. Program Bisnis
Disini anda harus membuat program dasar dari bisnis online yang akan anda mulai. anda cukup membuat coretan kecil dikertas dan rencana program bisnis anda.

5. Tujuan
Anda dalam memulai bisnis online pasti mempunyai tujuan akhir, jadi hal ini juga harus dipersiapkan sebelumnya. jangan sampai anda sudah memulai bisnis online tapi tidak mempunyai tujuan.

Mungkin ini beberapa trik bagi anda para pemula yang akan memulai bisnis online,semoga dapat bermanfaat dan berguna bagi anda para pemula bisnis online.

Minggu, 27 September 2009

Cara Promosi Efektif Dengan Search engine

Sebelum membahas lebih jauh tentang strategi bisnis internet yang satu ini, saya akan kemukakan terlebih dahulu apa sebenarnya arti dan definisi sebenarnya dari kata “strategi” itu sendiri.

“Strategi adalah rencana jangka panjang dengan diikuti tindakan-tindakan yang ditujukan untuk mencapai tujuan tertentu, yang umumnya adalah “kemenangan”. Strategi dibedakan dengan taktik yang memiliki ruang lingkup yang lebih sempit dan waktu yang lebih singkat, walaupun pada umumnya orang sering kali mencampuradukkan ke dua kata tersebut.” ( Sumber dari Wikipedia )

Dari pengertian strategi diatas sudah jelas, bahwa strategi lebih umum ketimbang cara maupun taktik. Dalam hal ini strategi yang saya maksud adalah strategi bisnis internet. Yaitu suatu siasat untuk mencapai tujuan (kemenangan/hasil) dalam berbisnis di internet

Karena ada banyak sekali macam startegi bisnis di internet, mulai dari strategi produk, strategi marketing, strategi meningkatkan konversi dsb. Sehingga perlu saya persempit ruang lingkupnya pada stretagi pemasarannya saja, dalam hal ini adalah “Cara Promosi Efektif Dengan Search engine ” sebagaimana topik artikel ini

Dari sekian kegiatan bisnis di internet, promosi merupakan salah satu kegiatan yang sangat vital yang harus dilakukan pebisnis internet, dimana kegiatan ini menentukan tingkat keberhasilan dari produk dan jasa yang dipasarkannya terjual.

Di internet ada berbagai media yang bisa kita gunakan untuk melakukan promosi bahkan dengan gratis sekalipun, mulai dari pasang iklan baris gratis, kirim email ke teman, memberikan ebook gratis dengan konsep viral marketing dan sebagainya.

Namun dari sekian strategi dan cara promosi diatas, ada satu cara promosi yang sangat efektif yang bisa “meledakkan” omset penjualan anda, yaitu menggunakan metode Searchengine Optimization (SEO), yakni mengupayakan website/blog berada pada halaman teratas dalam hasil pencarian dengan keyword tertentu.
Ada berbagai alasan yang kuat mengapa anda harus menggunakan cara ini dalam melakukan promosi, diantaranya:

# Tertarget
Sudah tentu bahwa internet adalah gudang informasi, dimana orang pergi ke internet adalah mencari informasi yang ia butuhkan. Dalam mencari informasi tersebut 80% adalah menggunakan searchengine seperti google dan yahoo sebagai mesin pencarinya karena dianggap mampu menampilkan hasil pencarian yang akurat sesuai keinginan

Dari sini kita sebagai pemilik webblog bisa mengambil keuntungan dari informasi yang user butuhkan dengan menempatkan web kita pada hasil pencarian, dimana mereka tidak segan-segan untuk mengeluarkan uang demi medapatkan produk maupun jasa yang kita pasarkan karena mereka memang benar-benar sedang membutuhkannya. Cara promosi seperti demikian juga sangat besar peranannya dalam meningkatkan koversi penjualan

Hal ini berlainan jika kita melakukan promosi dengan mengirim email, dimana belum tentu orang yang kita kirimi email tersebut membutuhkan produk kita, bahkan sebagian orang sangat membenci email yang datang tanpa diminta dan pada akhirnya mereka melaporkan pelanggaran ini ke pihak penyedia layanan email kita yang berakibat keanggotaan email kita dihapus dari layanan tersebut

# Gratis dan Otomatis

Mungkin ini yang dicari banyak orang, promosi dengan tanpa modal alias gratis dan bisa berjalan secara otomatis. Bagaimana tidak, setiap hari orang akan menjumpai web anda dengan kata kunci yang tentunya sangat ramai sudah anda optimasi sebelumnya meskipun anda dalam keadaan tidur sekalipun

Berbeda jika anda masih menggunakan cara manual seperti pasang iklan baris, dimana pada awal-awal mungkin web kita berada di urutan pertama tapi selang beberapa waktu web anda menghilang begitu saja dan anda masih mengulang pasang iklan gratis lagi untuk tampil di urutan atas.

Tentunya ini akan menjadi suatu rutinitas yang sangat menjemukan yang menyebabkan kecapekan dan pada akhirnya anda akan gulung tikar dini juga. Memang bisa sih tampil di urutan teratas, tapi anda harus keluar biaya untuk pasang iklan premium

Salah satu kesulitan cara promosi dengan Search engine ini adalah menjalankannya secara tepat dan di awal-awal membutuhkan kesabaran yang ekstra karena harus mengoptiomasi semuanya, mulai dari riset kata kunci, target pasar, sampai membangun backlink

Tapi jika itu semua anda lakukan dengan benar…saya yakin web anda akan kebanjiran trafik (pengunjung) gratis dari keyword yang anda bidik dan berbagai keyword yang yang tidak anda duga sebelumnya

# Awet dan Melipatgandakan Penghasilan

Mengapa saya bilang awet ?,

Dengan menguasai teknik dan cara promosi seperti ini…bisnis dan penghasilan anda bisa berjalan awet, tidak terjadi hanya hari itu saja, melainkan akan terus berkelanjutan seiring web anda terus kebanjiran pengunjung yang tertarget

Jika tidak mau bisnis internet anda gulung tikar dini, maka anda harus menggunakan strategi marketing yang yang satu ini, yaitu membangun penghasilan di internet dengan komisi berulang-ulang dan teknik SEO merupakan salah satu kunci untuk bisa mewujudkannya

Sabtu, 26 September 2009

7 macam SCAM atau penipuan yang paling sering dilakukan di internet

Bagi para pelaku bisnis online tentu sudah tidak asing lagi dengan kata SCAM atau penipuan melalui internet. Inti dari penipuan ini adalah menyerang salah satu sisi psikologis manusia, yaitu “ingin sesuatu yang lebih” baik itu lebih banyak, lebih murah, lebih gampang, lebih baik, lebih hebat, dan masih banyak lagi sehingga para scammer selalu mengiming-imingi sesuatu yang lebih.

Ada beberapa macam SCAM di dunia internet yang harus anda pelajari sehingga anda tidak akan menjadi korban. Tujuan dari SCAM inipun bervariasi, mulai dari urusan duit hingga yang paling kejam yaitu tujuan “Fitnah”.

Kali ini saya akan membahas 7 macam SCAM atau penipuan yang paling sering dilakukan di internet, dan mungkin anda juga pernah menjadi ataupun hampir menjadi korban mereka. Korban bukanlah orang yang bodoh, melainkan orang normal yang menginginkan lebih.

1. Phising
Phising adalah tindakan mencuri data diri / biodata anda, mulai dari nama lengkap, tanggal lahir, nama ibu kandung, alamat anda hingga nomor KTP anda. Tujuan dari phising ini adalah untuk mengakses rekening bank anda, ataupun untuk menyampaikan pesan yang bersifat fitnah menggunakan jati diri korban.

Phising biasanya selalu berdampingan dengan SPAM, dengan arti SPAMMER melancarkan serangan ke ribuan hingga jutaan calon korban melalui e-mail maupun telepon yang mengaku sebagai pegawai asuransi, petugas bank, dan berbagai pihak yang menurut korban berhak untuk meminta segala data diri anda.

Beberapa contoh dari Phising ini antara lain Phising Facebook ID, Account Paypal, Liberty Reserve, Ebay.

Cara mencegah agar anda tidak menjadi korban Phising sebagai berikut:

- Berhati-hatilah terhadap email asing, apabila email tersebut menyerukan anda untuk mengunjungi sebuah link yang berisi form login, jangan pikir panjang, langsung close.
- Jangan gunakan password general, dalam arti seluruh account online anda menggunakan sebuah password atau password menggunakan kata yang mudah (nama anda, tanggal lahir anda, nama anak anda)
- Jika ingin melakukan login ke situs apapun seperti Paypal, Ebay, Facebook, sebaiknya langsung mengunjungi web mereka dengan cara mengetik alamat URL pada web browser dan jangan melalui pihak ketiga, misalnya E-Mail, via Chat, dll.

2. EBAY SCAM

Ebay SCAM ini mencoba untuk menjual barang dengan harga yang jauh dibawah pasar sehingga orang tertarik untuk membeli tanpa harus berpikir panjang. Biasanya barang yang dijual memiliki harga di atas $1,000 seperti TV Plasma, LCD, Spare Part Motor dan Mobil dan lain sebagainya.

Setelah korban melakukan transaksi dan proses pembayaran telah selesai, biasanya barang yang dikirim adalah barang palsu atau bahkan barang rusak atau yang lebih parah lagi, tidak mengirim apapun.

Cara menghindari EBAY SCAM:

- Cobalah bandingkan harga barang yang ingin anda beli dengan berbagai sumber yang dapat dipercaya, apabila beda harga terlalu mencolok sebaiknya langsung dihindari
- Periksa kelengkapan dokumen legalitas dan lihatlah testimonial
- Cobalah untuk selalu menelpon mereka, apabila tidak mempunyai contact phone langsung ignore saja
Namun ingat, ada beberapa hal yang lebih berbahaya, yaitu seorang SPAMMER yang berhasil mendapatkan account EBAY yang sangat dipercaya (Powerseller). Apabila anda ingin bertransaksi dalam jumlah yang besar sebaiknya bertemu langsung atau datangi tempat usahanya.

3. Nigeria Letter

Sebagian besar jenis penipuan ini berasal dari Nigeria, sehingga disebut sebagai Nigeria Letter. Anda mungkin pernah mendapatkan sebuah E-Mail yang sangat mengejutkan berisi tentang ajakan untuk membantu dalam pencucian uang, dimana anda akan dilibatkan dan diberi komisi dengan nilai yang sungguh luar biasa, atau seorang pengacara yang memegang harta clientnya yang telah tewas sekeluarga sehingga bingung harta warisannya akan jatuh ke tangan anda.

Kesamaan dari jenis penipuan ini adalah keharusan anda membayar pajak terlebih dahulu sebesar beberapa persen dari nilai yang akan anda dapatkan, ketika pajak anda bayar, mereka akan hilang bersama uang anda.

Beberapa hal yang harus anda hindari:

- Apabila mendapatkan E-Mail yang isinya bercerita tentang hal-hal seperti di atas, sebaiknya langsung di hapus tanpa follow up.
- Apabila menemukan adanya kata-kata seperti Bank of Africa, African Development Bank, atau apapun yang berhubungan dengan Bank yang berasal dari negara apapun di Africa langsung saja di hapus. Karena saya yakin anda tidak ada transaksi atau deal apapun dengan orang Africa :).
- Jika anda disuruh untuk mentransfer sejumlah uang untuk alasan apapun walaupun dapat dibuktikan dengan gambar dan data yang lengkap, janganlah tertipu, ini hanya tipuan.
5. Online Lottery

Online Lottery dan Nigeria Letter mempunyai skema yang sama dengan trik yang sama pula namun dengan chase yang berbeda. Untuk Online Lottery anda dibuat tergiur bukan karena harta warisan, tetapi oleh uang dari menang Lottery yang tidak pernah anda ikuti sama sekali.

6. Ponzi Scheme

Ponzi adalah nama orang yang menerapkan skema ini. Ini adalah skema penipuan terstruktur namun pasti akan ketahuan. Salah satu Pelaku Ponzi terbesar yang terbuka kedoknya abad ini adalah Bernard Madoff yang telah berhasil menipu sebesar $40 Milyar atau 400 Trilyun Rupiah.

Skema dari Ponzi adalah, menawarkan sebuah program investasi dengan bunga / Return of Investment yang menggiurkan, dan anda akan mendapatkan hasil dari korban berikutnya. Ketika sudah tidak anda member baru / korban baru, maka jenis penipuan ini akan terungkap.

Untuk menghindari hal ini sangatlah sulit, karena sebuah perusahaan yang memiliki dokumen legal pun tetap melakukan penipuan ini.

7. HYIP

HYIP atau High Yield Investment Program, adalah salah satu jenis program yang menggunakan skema Ponzi. 90% dari HYIP adalah bohong dan 10% sisanya menunggu antrian untuk dicap sebagai pembohong, mengapa? Bos HYIP biasanya menggunakan modal yang besar untuk mendapatkan dana yang besar pula. Mereka rela membayar member mereka selama beberapa tahun untuk meningkatkan kredibilitas dan kepercayaan calon investor, sehingga investor yang tidak berhati-hati akan langsung melakukan investasi secara besar-besaran.

Kamis, 24 September 2009

Gayabebas.com

Bergabunglah bersama kami di sini di gayabebas.com dan raihlah kesempatan untuk memiliki usaha dan tambahan penghasilan sendiri. Tanpa perlu mengganggu aktifitas rutin anda, cukup sisihkan waktu luang anda bersama kami.

Segera daftarkan diri anda dan bergabung bersama program gayabebas.com ini...Gratis !! Mudah, murah, tanpa resiko dan bebas...


gayabebas.com menawarkan program klik iklan bagi semua pengguna internet yang ingin menyempatkan waktu browsing dengan sesuatu yang bisa menghasilkan. Cukup dengan meng-klik iklan yang kami tawarkan, anda bisa mengumpulkan rupiah demi rupiah. Semakin banyak iklan yang anda klik/buka semakin banyak pula rupiah yang bisa diraih.

Bersama kami di sini anda tidak hanya bisa meng-klik iklan namun kami juga memberi kesempatan bagi anda untuk menjadi sales person gayabebas.com. Anda bisa menambah isi pundi rupiah dengan mendapatkan komisi dari kami saat anda mendapatkan pemasang iklan untuk program ini.

Selain itu anda juga bisa menambah pendapatan dengan merekomendasikan program ini kepada orang lain, entah itu teman, saudara atau siapa saja yang mungkin tertarik dengan program ini. Untuk tiap member baru yang mendaftar program ini atas rekomendasi/ajakan anda maka anda juga berhak untuk mendapatkan komisi dari kami yang tentunya akan menambah pendapatan anda.

Tunggu apa lagi...segera daftarkan diri anda, karena semuanya GRATIS !

Minggu, 13 September 2009

Cara mengelola bisnis yang baik

Agar bisnis dapat berjalan dengan sukses maka perlu diorganisasikan. Dalam mengorganisasi suatu bisnis tentunya harus memperhatikan unsur-unsur bisnis yang ada. Unsur bisnis yang perlu mendapat perhatian pengusaha yaitu lingkungan bisnis. Lingkungan sangat besar pengaruhnya kepada efisiensi dari operasional perusahaan dan kemampuannya untuk memperoleh keuntungan, Untuk itu setiap pemilik dan pemimpin usaha harus dapat memahami keadaan lingkungannya dan dampak lingkungan tersebut terhadap usahanya.


Secara garis besar lingkungan bisnis dapat dibedakan menjadi; lingkungan pasar (market environment), dan lingkungan bukan pasar (nonmarket environment). Yang termasuk dalam lingkungan pasar adalah unsur-unsur dalam sistem pasar yang berpengaruh terhadap kegiatan suatu perusahaan, yang meliputi;


Langganan
Perusahaan yang menyediakan bahan mentah
Para pekerja dalam perusahaan
Perusahaan lain pesaing maupun bukan pesaing

Sedangkan lingkungan bukan pasar meliputi beberapa faktor yang mempengaruhi kegiatan perusahaan dalam perekonomian. Unsur-unsurnya antara lain;
Kegiatan ekonomi pada keseluruhannya
Peraturan dan Undang-undang negara dan pelaksanaannya
Kestabilan pemerintah/politik dan kebijakan pemerintah
faktor sosial dan budaya dalam masyarakat
Organisasi perburuhan dan masyarakat lain
Situasi dan perkembangan ekonomi global

Unsur lain yang mempengaruhi lingkungan bisnis berasal dari luar negara antara lain perkembangan persaingan dan kemampuan untuk bersaing, pertumbuhan di negara lain dan investasi modal asing. Untuk menghadapi persaingan dalam era globalisasi saat ini, organisasi bisnis perlu meningkatkan teknologi dan produktivitas, melakukan penetrasi ke pasar baru, dan menekan biaya produksi.

Untuk mengelola organisasi bisnis diperlukan pengelolaan atau manajemen serta orang yang bertanggung jawab yang disebut manajer. Manajemen adalah proses merencanakan, mengorganisasikan, memimpin dan mengendalikan pekerjaan anggota organisasi dan menggunakan semua sumber daya organisasi untuk mencapai sasaran organisasi yang sudah ditetapkan. Kegiatan yang ada dalam organisasi atau perusahaan antara lain meliputi kegiatan pemasaran, produksi, personalia, keuangan dan administrasi keuangan. Orang yang bertanggung jawab dalam kegiatan tersebut disebut manajer. Jadi manajer adalah orang yang bertanggsung jawab untuk mengarahkan usaha yang bertujuan membantu organisasi dalam mencapai sasarannya. Semua manajer memiliki tanggung jawab yang sama baik organisasi formal maupun informal. Proses manajemen dilakukan secara bersama-sama oleh manajemen bawah (supervisor) manajemen menengah (middle management) dan manajemen puncak (top management).

Manajemen bawah bertanggung jawab untuk operasi unit tertentu, tugas pokok mereka berada pada proses pengawasan, perencanaan dan pengorganisasian. Manajemen menengah berkaitan dengan tugas-tugas integrasi serta melakukan proses perencanaan, pengorganisasian, dan pengawasan. Manajemen puncak memiliki lebih banyak tanggungjawab pada proses perencanaan dan pengorganisasian serta melakukan sedikit pengawasan. Contoh dari proses manajemen ini misalnya para manajer dapat menentukan gaya kepemimpinan atau mempengaruhi sikap karyawan tentang pekerjaan mereka.

Kamis, 10 September 2009

Cara Sukses Memulai Bisnis

HOT TIPS!!Selalu cermati perkembangan tren bisnis yang prospektif untuk dipelajari dan dimodifikasi dalam bisnis anda sendiri LanjutMemperoleh keuntungan tanpa resiko,
petualangan tanpa bahaya dan
menerima sesuatu tanpa bekerja,
sama tidak mungkinnya dengan hidup tanpa dilahirkan - A. P. Gouthey

Selamat!! Anda sudah berhasil meraih sukses pertama. Dengan membaca artikel ini berarti anda sukses melangkah dengan bertindak demi peningkatan kehidupan finansial anda. Inilah cara sukses pertama memulai bisnis, Take Action!! Anda sudah memulai bisnis anda dengan mengumpulkan data dan informasi seputar memulai bisnis dan strateginya.


Next, kerjakan apa yang anda sukai. Anda akan mencurahkan banyak waktu dan energi untuk memulai sebuah bisnis dan membangunnya menjadi usaha yang berhasil. Jadi sangatlah penting jika anda sangat menikmati secara mendalam apa yang anda kerjakan.
Mulailah bisnis anda ketika anda masih bekerja sebagai karyawan. Menjadi karyawan ketika memulai bisnis berarti ada uang di saku ketika anda memasuki proses memulai bisnis. Dan, ini yang paling penting, anda bisa lebih berani mengambil langkah-langkah bisnis yang diperlukan.

Kerjakan bisnis anda dengan dukungan keluarga atau teman. Seorang anggota keluarga atau teman yang dapat memberikan ide atau mendengar secara simpatik sangat tidak ternilai harganya.

Yang tidak kalah pentingnya adalah perencanaan bisnis. Alasan penting membuat rencana bisnis adalah langkah ini dapat membantu anda tetap fokus pada target bisnis dan menambah keyakinan anda berbisnis.

Terakhir, Tetap Semangat!! Jaga semangat berbisnis anda setiap detik, menit dan jam di perjuangan kebebasan finansial anda dan keluarga tercinta. Ingat, anda sudah sukses dengan berani memulai bisnis, kemajuan bisnis anda tinggal perkara waktu saja. Tentang bisnis sampingan, lanjut...

Rabu, 09 September 2009

Mengapa para pemula bisnis online sering gagal???

Mungkin anda sebagai pemula bisnis online pernah mengalami yang namanya kegagalan dalam berbisnis online, mungkin kegagalan itu terjadi oleh beberapa faktor. Tapi jika anda telah berbisnis online pasti tujuan utamanya adalah mendapatkan penghasilan dari internet? Benar apa tidak......!!!!!!


Masalah yang seringkali terjadi adalah bagaimana seorang pemula akan memulai bisnis onlinenya dari mana awalnya, banyak para pemula bisnis online yang mengganggap ragu apakah bisnis online di internet itu nyata atau benar dan mungkin bisnis online merupakan penipuan di internet.


Berdasarkan fakta yang saya dapatkan, kegagalan dalam bisnis online bagi pemula terjadi oleh beberapa hal yaitu :

1. Bingung Mulai Dari Mana...???

Anda para pemula pasti bingung dalam memulai bisnis online, saya harus mulai dari mana...?? Mungkin kata - kata tersebut ada di dalam hati para pemula bisnis online. Jadi para pemula bisnis online jangan mudah tergiur dengan tawaran - tawaran yang tidak jelas yang mana anda harus fokus dengan suatu bisnis. dicontohkan disini apa bila anda lagi menjalankan suatu bisnis tiba - tiba ada bisnis online lain yang lebih menggiurkan otomatis anda lebih memilih yang lain dan itu terjadi lagi apabila ada bisnis online lain yang lebih bagus, maka dengan tidak fokusnya anda dalam berbisnis online maka anda akan pusing sendiri di lain waktu karena terlalu banyaknya bisnis yang anda jalani. Sebelum itu anda sebagai pemula harus mempunyai program kerja sebelum memulai bisinis online sehingga tidak merasakan kebingungan di kemudian hari.

2. Ingin Mendapatkan Penghasilan Yang Instan Tanpa Mau Bekerja Dan Berusaha

Mungkin ini merupakan contoh utama mengapa para pemula bisnis online selalu gagal,hanya dengan mengharapkan penghasilan yang instan tanpa mau bekerja merupakan hal yang sangat mustahil dan ajaib. Kalau di logikakan mana ada tanpa bekerja dan berusaha kita mendapatkan penghasilan....??? Menurut saya yang namanya bisnis baik itu online maupun offline tidak selamanya hasil yang didapatkan itu instan,seorang pebisnis akan selalu berusaha dan bekerja keras untuk mendapatkan penghasilan. Semua bisnis itu terdapat tahapan dan proses untuk mencapai sesuatu kesuksesan. Resiko kegagalan tetap berlaku bagi yang namanya berbisnis baik itu bisnis online atau offline.

3. Mudah Menyerah

Ketika seorang pemula bisnis online mengalami kegagalan mereka akan mudah menyerah dan frustasi akan apa yang dia kerjakan. Sebagaimana yang kita ketahui mana ada seorang pemula bisnis online yang langsung sukses tanpa mengalami kegagalan sedikit pun..???? Jadi bagi anda para pemula bisnis online jangan mudah menyerah dalam suatu bisnis online, coba dan berusaha terus untuk mencapai kesuksesan karena kegagalan itu kesuksesan yang tertunda.

Dari beberapa hal di atas mudah - mudahan dapat menjadi bahan masukkan bagi anda para pemula bisnis online, semoga bermanfaat bagi anda para pemula bisnis online. Ingat tanpa ACTION anda tidak akan berhasil.....!!!! Kesuksesan Anda Ada Di Tangan Anda Sendiri.
Bisnis yang paling populer
klik di sini..

GB-Survey gayabebas.com

Peserta GB-Survey ini boleh siapa saja, pria, wanita, tua, muda, pelajar, karyawan maupun swasta.
Anda hanya tinggal mendaftar dan bisa langsung mengikuti GB-Survey ini...GRATIS!!

Satu hal yang perlu dicatat adalah kami memvalidasi peserta berdasarkan rekening bank yang dimiliki.
Artinya satu nomor rekening untuk satu peserta.

Program kuisioner ini masih pada tahap yang sangat awal, mungkin bonus/komisi yang kami sediakan masih dirasa terlalu kecil.
Namun itu semua tidak terlepas dengan seberapa besar antusiasme para pengguna internet terhadap program kuisioner ini.
Sehingga bukan tidak mungkin di tahap selanjutnya kami bisa meningkatkan bonus/hadiah bagi peserta.

ATURAN :
• Satu pertanyan/kuisioner yang anda jawab, bernilai Rp. 25,-.
• Satu pertanyaan/kuisioner hanya boleh dijawab satu kali.
• Pertanyaan/kuisioner hanya dimunculkan satu kali, anda bisa :
menjawab dan mendapatkan komisi yang disediakan, atau
melewatinya tanpa mendapat komisi
• Pertanyaan/kuisioner berbahasa Indonesia
• Topik pertanyaan/kuisioner : Umum - Indonesia
• Jumlah pertanyaan/kuisioner yang dimunculkan tidak sama tiap harinya.
• Pertanyaan/kuisioner baru, bisa muncul kapan saja tanpa jadwal tertentu.

DOWNLINE :
• Satu orang responden baru yang mendaftar atas rekomendasi anda
bernilai Rp. 100,-.
• Downline dianggap sah dan terhitung bila telah melakukan login
dan memiliki data bank yang valid

Gabung di sini..
http://survey.gayabebas.com/?r=tNWtccOG45

Jumat, 04 September 2009

SELAMAT DATANG DI TEROBOSAN BARU BISNIS ONLINE!

Inilah program bisnis online yang dinanti-nantikan selama ini oleh anda dan semua orang.
Program ini akan melengkapi semua program bisnis online yang ada selama ini di Indonesia.
Bahkan jika anda tidak tertarik dengan bisnis online sekalipun, dan tanpa modal sepeserpun, dengan program ini, anda bisa menghasilkan jutaan rupiah bahkan jauh lebih besar, hanya dengan mereferensikan ke rekan-rekan anda link:

http://www.indoviral.com/?yadi72 anda ini.



Indoviral adalah program dimana anda hanya perlu mempromosikan 1 link web replika indoviral anda, anda sekaligus dapat mempromosikan banyak program bisnis online sehingga efektivitas anda dalam promosi berkali-kali lipat..

KHUSUS PEMULA

Bagi anda yang belum tahu atau baru pertama kali menjalankan bisnis online, sekarang ini, anda dapat menghasilkan uang dari internet yang lumayan besar bahkan cukup besar sebagai penghasilan tambahan bagi anda.
Anda hanya perlu mempromosikan produk baik itu produk informasi atau produk fisik, dengan menggunakan sistem program reseller (1 level) atau beberapa level (matriks/multi level/matahari) yang saat ini banyak anda temui dalam program bisnis online di internet.

Dimana biasanya, setiap member yang bergabung dari program website tersebut, akan mendapatkan alamat unik milik mereka sendiri yang biasa disebut dengan url afiliasi unik berdasarkan id/username masing-masing.

http://www.indoviral.com/?yadi72

Anda dan setiap member, hanya perlu mempromosikan webreplikasi mereka, dan jika ada orang yang tertarik juga bergabung, maka member tersebut akan mendapatkan bonus-bonus, seperti bonus sponsor, komisi reseller, atau komisi level.

Jadi saat ini, dengan adanya teknologi internet, menghasilkan uang dari internet bukan lagi hanya mimpi saja, melainkan bisa menjadi kenyataan dan bahkan sudah banyak orang yang membuktikan dan menikmati, dengan bergabung dari program-progam tersebut dan aktif mempromosikan webreplika mereka mereka bisa mendapatkan penghasilan tambahan yang cukup besar.

Tetapi perlu diperhatikan bahwa untuk mendapatkan banyak hasil dalam waktu cepat, anda harus perhatikan 2 hal penting ini:
1. Anda harus pintar-pintar menganalisa mana program-program bisnis online yang bisa efektif mendatangkan keuntungan bagi anda, mana yang tidak.

2. Anda harus menggunakan cara-cara cerdas dan kreatif untuk promosi yang efektif.
Ayo gabung di sini...

Selasa, 01 September 2009

Tips ampuh membuat situs web menjadi mesin penghasil uang

Sumber : Pak Joko Susilo Formula bisnis.com
Jika modal seorang pedagang adalah uang, maka modal anda sebagai pebisnis internet adalah situs web. Ya, situs web. Karena itu kesuksesan bisnis anda ditentukan dari bagaimana anda mengelola web. Jangan berharap dengan membuat situs web saja anda bisa langsung kaya, bila tak dikelola dengan benar.

Nah, disinilah diperlukan strategi yang jitu. Upayakan agar situs web anda dikenal banyak orang. Katakan, bahwa situs web anda ada. Nah, bagaimana caranya? Anda bisa meniru langkah saya ini.

1. Buat situs web anda menarik
Entah anda percaya entah tidak. Langkah pertama menghadapi persaingan bisnis internet marketing adalah memoles situs web anda. Langkah ini tampak sepele, tapi penting.

Buat situs web anda sebaik mungkin untuk menarik pelanggan. Dalam mengelolanya, anda harus memperhatikan tampilannya, desain, dan kontennya. Saya yakin dengan cara itu pengunjung akan lebih tertarik, bukan sekedar datang.

Jika anda merasa tampilan situs web anda kurang menarik, ubah desainnya. Tapi hati-hati, jangan sampai salah langkah. Jangan membuat situs web anda justru porak poranda. Perhatikan dengan cermat warna, background, gambar, dan ilustrasinya. Usahakan semua itu mendukung isi dan enak dilihat.

2. Akrabkan dengan search engine
Agar situs web anda semakin besar anda harus meningkatkan kualitas layanan dan produk anda. Manjakan para pengunjung dengan banyak manfaat. Beri mereka produk dan layanan yang baik. Saya yakin, pengunjung akan berbondong-bondong. Tapi, jika hal itu anda rasa belum cukup ada cara lain menggiring pengunjung.

Nah, cara lainnya adalah mengakrabkan situs web anda dengan search engine. Upayakan, tiap kali pengunjung menggunakan mesin pencari, situs web anda terdaftar. Caranya, pakai kata kunci yang sering dipakai pengunjung. Integrasikan kata kunci dalam judul situs web, meta description, dan posting.

3. Sebarkan link
Cara lain yang dapat anda tempuh adalah dengan menyebarkan link. Anda dapat memulainya dengan membangun jaringan dengan situs bisnis lain. Manfaatkanlah bookmark agar situs-situs web lain mengenal bisnis anda. Dengan begitu jejak situs anda akan tersebar dimana-mana. Cara lain yang bisa anda lakukan, anda melakukan comment saat berkunjung ke blog orang lain. Lakukan hal itu secara rutin.

Mudah kan? Dengan cara ini pengunjung situs web anda pasti bertambah. Semakin banyak pengunjung semakin besar pula peluang mereka membeli produk anda. Selamat mencoba…

Luangkan waktu sejenak untuk membaca situs ini FORMULA BISNIS
ViralGen Referral Shopping

r>

 

Postingan terbaru

Bisnis Lancar Copyright © 2009 Blogger Template Designed by Bie Blogger Template